Rabu, 14 Oktober 2015

Cara Memulai (Start Up) Membuat Usaha yang Baik

Share it Please
Dear Readers..

Lanjut lagi yaaa hehe

Tugas 01

C. Cara Memulai (Start Up) Membuat Usaha yang Baik




Setiap orang pasti pengen banget kan ya punya usaha sendiri sesuai passion kita masing-masing. Tapi gimana sih caranya "memulia" usaha yang baik itu ? Terkadang pada saat kita ingin mencoba untuk membuat usaha, ada aja yang kita lakukan tidak pada tempatnya / tidak sesuai karena ketidaktahuan kita untuk memulai dengan cara yang baik. Maka dari itu yuk kita cek tips-tips memulai usaha itu seperti apa sih :). Cekidot cekidot~

1. Kembangkan bisnis sesuai hobi
Tentu akan ada keuntungan apabila anda mengembangkan bisnis sesuai hobi. Salah satunya yakni anda akan lebih senang dalam membangun bisnis tersebut. Selain itu tentu anda sudah mempunyai pengetahuan tentang bisnis tersebut karena itu merupakan hobi anda. Sebagai contoh, anda suka dengan dunia menulis, baik menulis dikertas maupun menulis diblog. Nah, dengan demikian anda dapat membuka bisnis usaha jasa penulis artikel. Mudah dan tentunya tidak perlu modal besar.

2. Siapkan modal
Modal merupakan salah satu kunci utama dalam membangun sebuah bisnis. Namun seperti yang saya sebutkan diatas bahwa modal tidak harus besar atau kecil. Bicara tentang modal tentu bicara tentang bisnis itu sendiri. Intinya bisnis seperti apa yang akan anda bangun, dengan demikian anda dapat memprediksi berapa modal yang dibutuhkan.

3. Pilih lokasi yang cocok
Dalam memilih lokasi memang susah susah gampang. Karena dalam bisnis tentunya diharuskan memilih lokasi yang strategis dan bagus. Dengan demikian anda diharuskan mengeluarkan modal untuk membeli maupun menyewa tempat bisnis tersebut. Namun dalam memilih tempat yang strategis tersebut anda juga harus melihat usaha atau bisnis yang anda jalankan. Seperti contoh, anda ingin membuat usaha peternakan, tentu lokasinya akan kurang cocok apabila di pinggir jalan raya. Namun jika anda ingin membuka usaha jasa maupun perdagangan, tentu pinggir jalan raya dan dekat tempat-tempat keramaian merupakan lokasi yang cocok.

4. Menentukan harga jual
Dengan menentukan harga jual maka kedepannya anda dapat menghitung kerugian dan keuntungan dari bisnis yang anda jalankan. Anda harus pintar-pintar dalam menentukan harga produk atau jasa yang anda berikan. Jangan sampai terlalu mahal ataupun terlalu murah. Untuk menentukan harga jual ini ada banyak cara, salah satu cara paling gampang yakni dengan mensurvei terlebih dulu berapa harga yang diberikan oleh para pesaing bisnis anda. Cara lainnya yang lebih penting yakni dengan menghitung lebih rinci berapa modal yang anda keluarkan untuk setiap produk yang anda jual.

5. Stop Dreaming Start Action
Bermimpi membangun bisnis memang penting, karena dengan mimpi tersebut anda akan semakin semangat dalam membangun bisnis. Namun jangan melupakan kalimat "stop dreaming start action". Apabila anda hanya bermimpi maka percayalah mimpi itu akan pudar dengan sendirinya jika tidak ada action untuk memulainya. Maka dari itu, setelah anda memikirkan beberapa point tips diatas segeralah untuk bertindak.

6. Promosikan bisnis anda
Apapun bisnis anda, pastikan mempromosikannya agar bisnis anda dapat berkembang. Anda dapat menggunakan banyak cara untuk berpromosi, contohnya yakni dengan membuat brosur, memasang iklan banner di pinggir jalan, ataupun mempromosikan secara online. Namun sebelum promosi pastikan produk atau jasa anda memang benar-benar pantas untuk calon konsumen anda.

7. Buatlah sistem bisnis yang bagus
Tentu anda tidak akan bisa menjalankan bisnis besar dengan sendirian. Anda harus bekerjasama dengan orang-orang yang mempunyai kompetensi atau keahlian dalam bisnis anda. Contohnya yakni seperti juru memasak, kasir, pembukuan, dan lain sebagainya.

8. Pembukuan keuangan

Dalam bisnis pastikan anda membuat pembukuan keuangan agar semua yang berkaitan dengan uang seperti keuntungan atau kerugian dapat dihitung dengan jelas. Selain itu dengan pembukuan juga dapat menghindari tercampurnya keuangan bisnis dengan kuangan pribadi.

9. Jangan menginvestasikan uang sendiri
Karena kebanyakan bisnis adalah perjalanan yang berisiko, carilah partner. Jadi, jika semuanya tidak berjalan semua rencana, Anda tidak bakal bangkrut karena dana start-up tadi, dan tidak dikejar utang.

10. Gunakan teknologi terbaru
Teknologi anyar seperti aplikasi dan penyimpaanan data dengan cloud technology sangat murah dan membuat perusahaan kecil dapat bersaing dengan perusahaan besar. Manfaatkan teknologi rendah biaya yang ada di pasaran.

11. Jadilah yang terbaik
Anda tidak boleh setengah-setengah.Setiap hal yang Anda lakukan untuk klien harus lah yang terbaik. Apapun yang Anda buat dan jual, haruslah yang terbaik. Lakukan itu terus menerus, dan kekuatan word of mouth akan menyebar.

12. Perlakukan vendor dengan baik
Perlakukan vendor dan suplier Anda sebaik mungkin, seperti halnya Anda memperlakukan para pelanggan. Mereka bisa saja memberikan diskon berdasarkan besarnya volume pemesanan Anda, atau bahkan demi menjaga hubungan baik, serta berharap ada peningkatan volume di masa mendatang. Hubungan yang baik membuat mereka juga dapat memahami keterlambatan pembayaran, bahkan memberikan pengiriman gratis.



---





Sumber :
http://www.kumpulan-terbaru.com/2014/11/tips-cara-memulai-bisnis-yang-baik.html
http://www.readersdigest.co.id/investasi-dan-bisnis/10+tip+memulai+usaha+kecil+dan+meraih+sukses

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Followers

Contact

Follow The Author